
Pada hari selasa tanggal 24 Juni 2025, Program Studi Statistika dan Sains Data Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro telah sukses menyelenggarakan acara “Seminar Nasional Statistika 2025 dengan tema: Peran Statistika dalam Membangun Daerah Berbasis Data”.
Acara tersebut dibuka oleh Direktur Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerjasama (Ibu Ainu Zuhriyah, S.Kep., Ns., M.Pd.) mewakili Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro yang berhalangan hadir.
Dalam sambutannya menyampaikan, “Statistika memiliki peran yang sangat penting dalam membangun daerah dengan berbasis data. Prodi Statistika dan Sains Data UNUGIRI satu-satunya jurusan yang ada diwilayah Bojonegoro.“
Ainu Zuhriyah, S.Kep., Ns., M.Pd.
Sambutan yang kedua yaitu Bapak Muhammad Jauhar Vikri, S.Kom., M.Kom. (Dekan Fakultas Sains dan Teknologi). Yang dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan:
“Pentingnya statistika dalam membangun daerah berbasis data. Dengan itu Program Studi Statistika dan Sains Data Unugiri sangat berperan dalam mencetak sumber daya manusia yang unggul dalam pembangunan daerah.”
Muhammad Jauhar Vikri, S.Kom., M.Kom.
Pada acara tersebut Kepala Prodi Statistika dan Sains Data UNUGIRI mengumumkan pemenang dari lomba infografis “Himasta Infografis Competition”. Lomba tersebut diikuti oleh siswa SMA sederajat di wilayah Bojonegoro. Berikut daftar pemenangnya:
- Saniyyatul Khuluq & Embun Saum Tyaga Nirmara (MA Plus Al-Hadi)
- Nur Alfia Najwa Salma & Salsabila Umi Fadhilah (MA I Attanwir)
- Muhammad Mujibur Rohman K N & Gilang Wahyu Ramadhan (SMK Attanwir)
Selanjutnya Ibu Ita Aristia Sa’ida, M.Pd. (Wakil Dekan Fakultas Sains dan Teknologi) membacakan SK Agen Statistik Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro sekaligul melantik kepengurusan baru Agen Statistik bekerjasama dengan BPS Kabupaten Bojonegoro.
Dalam acara seminar ini terdapat tiga materi yang disampaikan oleh tiga pemateri: Denny Nurdiansyah, M.Si. (Dosen Statistika Unugiri), Alexander Charlie, S.tr.Stat. (BPS Bojonegoro), dan Achmad Gunawan Ferdiansyah, S.STP. (Kepala BAPPEDA Bojonegoro).
Pemateri pertama menyampaikan: “Dengan statistika dalam dunia modern: sains, bisnis, dan sosial merupakan suatu pengetahuan yang sangat penting dan berperan signifikan dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia. Serta sebagai pertimbangan dalam pengambilan keputusan berbasis data.
Denny Nurdiansyah, M. Si.
“Program-program BPS sangat penting dalam membangun suatu daerah berbasis data contohnya ada sensus ekonomi dan lainnya. Serta data merupakan aspek penting diera big data seperti sekarang.”
Alexander Charlie, S.Tr.Stat.
“Statistika sangat berperan dalam pembangunan suatu daerah berbasis data terutama dalam pembuatan serta pengambilan keputusan yang cepat, tepat, dan efektif.”
Achmad Gunawan Ferdiansyah, S.STP.
Dengan diselenggarakannya seminar tersebut diharapkan para siswa dan peserta yang hadir dapat lebih memahami akan pentingnya suatu data, serta pengetahuan yang didapat bermanfaat dikemudian hari.